DPW PAN Jambi Gelar Gladi Resik untuk Persiapan Buka Puasa Bersama Kader Se-Provinsi

Foto: -rapat DPW

SIMPAR.ID Jambi – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi Jambi menggelar gladi resik sebagai persiapan acara buka puasa bersama yang akan dilaksanakan pada Minggu, 16 Maret 2025. Acara ini akan dihadiri oleh seluruh kader PAN se-Provinsi Jambi, mulai dari bupati hingga wali kota.

Ketua pelaksana kegiatan, Ahmad Kausari, yang juga merupakan anggota DPRD Provinsi Jambi dari Fraksi PAN, memastikan bahwa persiapan acara berjalan dengan baik. “Gladi resik ini dilakukan untuk memastikan semua kesiapan teknis dan kelancaran acara besar ini,” ujarnya.

Dalam gladi resik yang digelar malam ini, turut hadir Ketua DPW PAN Provinsi Jambi, H. Bakri HM, SE, serta Ketua DPD PAN Batanghari, Hafis Pattah, yang juga menjabat sebagai Ketua DPRD Provinsi Jambi. Selain itu, hadir juga anggota DPRD Provinsi Jambi, Ansori Hasan dan Zulkifli Linus, serta anggota DPRD Kabupaten Tebo, Suryadi. Pengurus harian DPW PAN Provinsi Jambi juga turut serta dalam persiapan ini.

Acara buka puasa bersama ini diharapkan menjadi momentum untuk mempererat silaturahmi antar-kader PAN se-Jambi serta memperkuat sinergi dalam menghadapi agenda politik ke depan.

Berita Terbaru